Si Jago Merah Mengamuk di Kapuk Muara
Kebakaran Hebat Hanguskan Ratusan Rumah di Kapuk Muara, Jakarta Utara

Jakarta Utara – Sebuah kebakaran besar melanda permukiman padat penduduk di RT 017 RW 004, Kelurahan Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, pada Kamis (6 Juni 2025) pukul 14.50 WIB. Lebih dari 200 rumah dilaporkan ludes terbakar dalam peristiwa ini. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Petugas pemadam kebakaran langsung diterjunkan ke lokasi untuk memadamkan api. Proses pemadaman berlangsung cukup lama mengingat kondisi permukiman yang padat dan mudah terbakar. Diduga, kebakaran bermula dari korsleting listrik di salah satu rumah warga.
Meskipun tidak ada korban jiwa, kebakaran ini menyebabkan kerugian materiil yang sangat besar bagi warga terdampak. Saat ini, pemerintah setempat tengah berupaya memberikan bantuan dan dukungan kepada para korban yang kehilangan tempat tinggal. Proses penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kebakaran masih terus dilakukan oleh pihakpenyidik.
Warta Pena Satu
Anda Mungkin Suka Juga
Kolaborasi PLN Icon Plus dan Pemkot Surabaya Wujudkan Penataan Infrastruktur Kabel Fiber Optik yang Lebih Tertib dan Aman
Oktober 28, 2025
Surabaya Eye Bank Summit 2025: Menggerakkan Solidaritas Nasional Untuk Akselerasi Bank Mata Indonesia
November 20, 2025