Laskar Gibran: Prabowo–Gibran Satu Kesatuan Kepemimpinan
Ketua Umum Laskar Gibran Tegaskan Konsistensi Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo–Gibran
Jakarta — Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Laskar Gibran menegaskan komitmen dan konsistensi dukungan penuh terhadap pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka sebagai satu kesatuan kepemimpinan nasional yang sah dan konstitusional.
Ketua Umum Laskar Gibran, Leonardo Pandepotan Sirait, S.DS., M.Pd., menyampaikan bahwa berbagai narasi yang menyebut keberadaan Laskar Gibran bertujuan untuk melemahkan atau menjatuhkan Presiden Prabowo Subianto merupakan informasi yang tidak benar dan tidak berdasar.
Sejak awal pendiriannya, Laskar Gibran secara terbuka dan konsisten menyatakan dukungan terhadap pemerintahan Prabowo–Gibran. Dukungan tersebut dilandasi oleh komitmen kebangsaan untuk menjaga stabilitas pemerintahan serta mendukung agenda pembangunan nasional yang berpihak kepada kepentingan rakyat.
Laskar Gibran berpandangan bahwa dukungan terhadap Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka tidak dapat dipisahkan dari dukungan terhadap Presiden Prabowo Subianto. Keduanya merupakan pasangan kepemimpinan yang dipilih secara demokratis dan memiliki mandat bersama dalam menjalankan roda pemerintahan Republik Indonesia.
Ketua Umum Laskar Gibran menegaskan bahwa organisasi ini tidak berada pada posisi oposisi maupun berseberangan dengan pemerintah. Sebaliknya, Laskar Gibran hadir sebagai mitra strategis yang berkontribusi secara konstruktif melalui pengawalan kebijakan strategis pemerintah dan penguatan partisipasi publik, khususnya generasi muda.
Adapun fokus utama Laskar Gibran meliputi dukungan terhadap program-program prioritas pemerintah, penguatan nilai persatuan dan kesatuan bangsa, serta upaya menjaga stabilitas sosial di tengah dinamika politik nasional.
Melalui rilis resmi ini, DPN Laskar Gibran mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tidak terpengaruh oleh isu-isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Laskar Gibran menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pemerintahan Prabowo–Gibran demi terwujudnya Indonesia yang maju, adil, dan sej
ahtera.
Anda Mungkin Suka Juga
BRI KC Serang Gelar Senam Pagi, Dukung Budaya Kerja Sehat untuk Tingkatkan Produktivitas
24 Desember 2025
Babinsa Kawal Penyaluran Bantuan Pangan: Pastikan Tepat Sasaran di Palangka Raya
26 November 2025