SOSIAL
Polresta Palangka Raya Ikuti Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV Dukung Swasembada Pangan Nasional
Polresta Palangka Raya Ikuti Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV Dukung Swasembada Pangan Nasional

Palangka Raya, wartapenasatu.com – Polresta Palangka Raya mengikuti kegiatan penanaman jagung serentak Kuartal IV yang digelar secara daring (online) dalam rangka mendukung program Swasembada Pangan Nasional Tahun 2025, Rabu (8/10/2025).
Kegiatan tersebut dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia dan terpusat di Kampung Cibangkok dan Kampung Cibareng, Desa Bantar Panjang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.
Di wilayah Kalimantan Tengah, pelaksanaan kegiatan berpusat di Kelurahan Pager, Kecamatan Rakumpit, Kota Palangka Raya, yang dihadiri oleh unsur Forkopimda Provinsi Kalteng dan jajaran Polda serta Polresta Palangka Raya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran, S.I.Kom, Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si, dan Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., beserta tamu undangan lainnya.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi Polri dengan pemerintah dalam mendukung program swasembada pangan nasional.
“Penanaman jagung serentak ini menjadi bentuk kontribusi Polri untuk memperkuat ketahanan pangan nasional, sekaligus mendukung kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian,” ujarnya.
Pemberian Santunan Korban Runtuhnya Musholla PP Al-Khozini Wujud Kepedulian Bersama
WARTAPENASATUJATIM | Bangkalan — Koramil 0829-12/Modung turut menghadiri kegiatan pemberian santunan kepada korban bencana runtuhnya Musholla Pondok Pesantren Al-Khozini, Buduran, Sidoarjo. Kegiatan berlangsung pada Rabu (8/10/25) di Dusun Karanganyar, Desa Srabi Timur, Kecamatan Modung, Kabupaten Bangkalan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Bangkalan Bapak Lukman Hakim, Kadinsos Kabupaten Bangkalan Bapak Wibagio Suharta, Kalaksa BPBD Bapak Zainul Komar, Batituud Koramil 0829-12/Modung Peltu Joko Eri Susanto, Camat Modung Bapak Mahsus, M.AP, serta sejumlah unsur forkopimcam dan tokoh masyarakat setempat.
Pemberian santunan ini merupakan bentuk kepedulian dan empati bersama terhadap para korban, serta menjadi bukti nyata sinergitas antara pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat dalam membantu sesama yang tertimpa musibah.
Batituud Koramil 0829-12/Modung Peltu Joko Eri Susanto menyampaikan, “Kegiatan ini sebagai wujud empati dan kebersamaan. Kami berharap santunan ini dapat meringankan beban keluarga korban serta mempererat rasa solidaritas antarwarga,” ujarnya. Kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh keharuan.*** (Bgn)
ironi makanan bergizi , temuan makanan bergizi di SMA 117 cikini Jkarta Pusat
Ironi Makanan Bergizi , Temuan Makanan Bergizi di SMA 117 Cikini Jkarta Pusat
Komitmen Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Kapolda Kalteng Targetkan 136 Hektare Lahan Siap Ditanami Jagung di Kuartal IV
Palangka Raya, wartapenasatu.com – Komitmen Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) dalam mendukung program ketahanan pangan nasional terus dilakukan.
Salah satunya, seperti yang dilakukan Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.IK., M.Si. bersama Gubernur H. Agustiar Sabran, S.IKom. dan forkopimda dengan melaksanakan Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV di Lahan Perhutanan Sosial, Desa Pager, Kec. Rakumpit, Kota Palangka Raya, Rabu (8/10/2025).

Kegiatan penanaman yang merupakan bagian dari program nasional ketahanan pangan yang digagas Polri secara nasional kali ini, juga digelar terpusat di Prov. Banten dipimpin oleh Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka dan dihadiri Kapolri, Menteri Pertanian, serta Menteri Kehutanan.
Kapolda Kalteng mengungkapkan bahwa kegiatan penanaman jagung kuartal IV ini merupakan wujud dukungan Polri terhadap program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, terkait ketahanan pangan nasional.
“Hari ini kami melakukan penanaman jagung kuartal IV serentak yang dipusatkan di Desa Pager denga luas lahan sekitar 2 hektare,” kata Kapolda usai melakukan penanaman jagung.

Irjen Iwan menegaskan bahwa pada kuartal IV kali ini pihaknya tekah menargetkan 136 hektare lahan di 101 titik lokasi diseluruh wilayah Kalteng untuk ditanami jagung.
“Harapannya pada kuartal IV ini, produksi jagung di Kalimantan Tengah dapat semakin maksimal dan meningkat dari kuartal III. Sehingga upaya dalam mendukung ketahanan pangan nasional dapat berjalan lancar,” tuturnya.
Kapolda menyebut, dengan langkah konkret ini Polda Kalteng dan jajaran berkomitmen terus berperan aktif dalam menjaga ketahanan pangan nasional.
“Tentunya hal ini juga menjadi bukti nyata langkah Polri dalam mendukung program ini, sekaligus mendorong produktifitas pertanian daerah untuk kesejahteraan bersama,” tutup Kapolda.
Perayaan Milad Prof. DR. Ir. H. Sufmi Dasco Ahmad oleh Perempuan Peduli Nusantara
Perayaan Milad Prof. DR. Ir. H. Sufmi Dasco Ahmad oleh Perempuan Peduli Nusantara
Jakarta, wartapenasatu.com – Perempuan Peduli Nusantara (PPN) Jakarta Timur dan Pusat merayakan milad Prof. DR. Ir. H. Sufmi Dasco Ahmad, S.H., M.H., Wakil Ketua DPR RI dan Ketua Harian DPP Partai Gerindra, pada tanggal 7 Oktober 2025. Acara berlangsung di Rumah Aspirasi Habiburokhman, Jl. Utan Kayu Raya, dengan suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan.

Ibu Inge Mangundap, S.H., Ketua Umum PPN yang juga merupakan anggota DPP Gerindra, membuka acara dengan memperkenalkan PPN sebagai komunitas perempuan yang telah terbentuk sejak Maret 2016. Sejak itu pula Ibu Inge diminta Pak Habib untuk aktif di Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) dimana Pak Habib dan Pak Dasco sebagai Dewan Pembina. Sejak itulah Ibu Inge lebih mengenal Pak Dasco dan Pak Habib.
Dalam sambutannya, Ibu Inge menyampaikan dedikasi beliau sebagai relawan militan Prabowo Subianto sejak Maret 2009, yang telah berjuang di 4 pilpres hingga akhirnya memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden pada Pilpres 2024.

Secara khusus, PPN Jakarta Timur dibentuk sejak Dr. H. Habiburokhman, S.H., M.H., maju sebagai calon anggota legislatif DPR RI daerah pemilihan Jakarta Timur hingga kini sukses menjadi Ketua Komisi III DPR RI, secara otomatis menjadikan beliau sebagai Pembina PPN. Dukungan juga datang dari istri Pak Habib yaitu Ibu Sari Maria Jayani, S.H., M.H.
Dalam acara milad tokoh penting di Gerindra, DPR RI, demikian pula di pemerintahan karena kedekatan beliau dengan Presiden Prabowo, Dasco dikenal dengan berbagai sapaan penghormatan seperti Ketua, Komandan, atau Don Dasco. Acara diisi dengan pengajian dan yel-yel kegembiraan dari para pengurus dan anggota PPN, yang cukup diperhatikan oleh Pak Dasco di tengah kesibukan beliau.

PPN memanjatkan doa agar Pak Dasco diberikan umur panjang, kesehatan, kebahagiaan, dan kesuksesan dalam menjalankan tugas-tugas mulia.
Acara diakhiri dengan silaturahmi dan makan bersama.Ironi Makanan Bergizi: Temuan Makanan Basi di SMA 117 Cikini Mengundang Keresahan
Ironi Makanan Bergizi: Temuan Makanan Basi di SMA 117 Cikini Mengundang Keresahan

Jakarta, wartapenasatu.com – Investigasi mendalam dilakukan oleh Jurnalis Wartapenasatu.com, Mohammad Romli, menyusul laporan yang diterima dari wali murid mengenai dugaan penyediaan makanan tidak layak melalui program Makanan Bergizi (MBG) di SMA 117 Cikini, Jakarta Pusat. Investigasi ini turut dihadiri oleh Direktur Wartapenasatu.com, Mardian S.E., serta wartawan PWI, Musa, sebagai bentuk keseriusan dalam menindaklanjuti aduan masyarakat.Wartapenasatu.com secara resmi melaporkan temuan mencengangkan terkait pendistribusian makanan bergizi (MBG) yang telah basi kepada siswa-siswi SMA 117 Cikini, Jakarta Pusat. Ironisnya, makanan yang seharusnya menjadi sumber nutrisi penting bagi pertumbuhan dan perkembangan siswa justru ditemukan dalam kondisi yang tidak layak konsumsi. Hal ini sontak menimbulkan keresahan yang meluas di kalangan siswa dan wali murid, yang merasa khawatir akan dampak buruk yang mungkin timbul akibat konsumsi makanan yang tidak memenuhi standar kesehatan.

Kekhawatiran wali murid sangatlah beralasan. Program MBG yang diharapkan dapat menjadi solusi dalam pemenuhan kebutuhan gizi siswa, justru berbalik menjadi ancaman kesehatan. Jika masalah ini terus berlanjut tanpa adanya tindakan korektif yang komprehensif, bukan tidak mungkin akan berdampak negatif pada kesehatan dan kualitas belajar siswa dalam jangka panjang.
Sebagai upaya verifikasi, tim Wartapenasatu.com berinisiatif untuk mengunjungi pihak sekolah. Namun, kepala sekolah dan wakil kepala sekolah sedang tidak berada di tempat. Meskipun demikian, seorang guru yang bertugas di kantor sekolah mengarahkan wartawan untuk bertemu dengan PIC (Person in Charge) penerimaan MBG berinisial Y. Dalam pertemuan tersebut, Y membenarkan adanya kejadian makanan basi tersebut dan menginformasikan bahwa makanan tersebut telah dikembalikan ke pihak dapur yang menjadi mitra penyedia MBG pemerintah.

Kejadian ini memicu kekhawatiran di kalangan siswa terkait keamanan dan kualitas MBG yang mereka konsumsi. Hal ini tercermin dari banyaknya makanan yang tidak habis dan tersisa, seperti yang terekam dalam video yang diambil oleh wartawan Wartapenasatu.com. Fenomena ini mengindikasikan adanya ketidakpercayaan siswa terhadap kualitas makanan yang disediakan.
Wartapenasatu.com berupaya keras untuk memperoleh informasi mengenai identitas dan kontak PIC dari pihak dapur yang menjadi mitra program MBG, yang merupakan salah satu program strategis dalam pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Namun, pihak sekolah enggan memberikan informasi tersebut dengan alasan untuk menghindari kesalahpahaman yang mungkin terjadi.
Saat ini, Wartapenasatu.com terus berupaya untuk mencari alamat dapur yang menjadi mitra program MBG tersebut guna melakukan investigasi lebih lanjut. Tujuan utama dari investigasi ini adalah untuk memastikan apakah makanan yang dikirimkan memang benar-benar dalam kondisi basi atau tidak layak konsumsi, serta untuk mengidentifikasi potensi pelanggaran terhadap Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan.
Kasus temuan makanan basi dalam program MBG di SMA 117 Cikini ini menjadi sorotan penting yang menuntut adanya evaluasi menyeluruh terhadap sistem pengadaan dan distribusi makanan bergizi di sekolah-sekolah. Pemerintah dan pihak terkait perlu mengambil langkah-langkah konkret untuk memastikan bahwa program MBG benar-benar memberikan manfaat positif bagi kesehatan dan kualitas belajar siswa, serta mencegah terulangnya kejadian serupa di masa mendatang.
Babinsa Koramil Wringinanom Gotong Royong Bersama Warga Bangun Selokan Air di Desa Kesamben Kulon
WARTAPENASATUJATIM | Gresik – Selalu hadir dan dekat dengan masyarakat di manapun berada, aparat Babinsa tak pernah ragu membaur serta bekerja bersama-sama warga binaannya. Seperti yang dilakukan oleh Serka Hadi Suyanto, anggota Babinsa Koramil 0817/02 Wringinanom, yang ikut bergotong royong membangun selokan air di Desa Kesamben Kulon, Kecamatan Wringinanom, Kabupaten Gresik, pada Rabu (08/10/2025).
Membangun kekompakan di wilayah binaannya merupakan salah satu tugas penting yang harus dilakukan oleh seorang Babinsa. Dalam pelaksanaan pembinaan teritorial, Babinsa dituntut untuk aktif terjun langsung ke tengah-tengah masyarakat, memberikan teladan, serta membawa dampak positif bagi lingkungannya.
Sebagai ujung tombak satuan teritorial, aparat Babinsa terus mempererat tali silaturahmi dan kerjasama dengan seluruh lapisan masyarakat guna mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat, demi terciptanya ketahanan wilayah yang tangguh.
“Wilayah kami berada di pedesaan dan warga di sini masih menjunjung tinggi budaya kearifan lokal, salah satunya gotong royong dalam setiap kegiatan, seperti pada kerja bakti pembuatan saluran air ini,” ujar Serka Hadi Suyanto.
Ia juga menambahkan, “Sebagai Babinsa saya sangat senang bisa ikut terlibat dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh warga. Selain membantu, kesempatan seperti ini menjadi ajang silaturahmi dan memperkuat kerjasama dengan masyarakat. Semaksimal mungkin saya akan selalu hadir di tengah warga tanpa memandang status dan golongan, karena ini bagian dari tugas dan tanggung jawab kami.”
Di tempat yang sama, salah satu warga, Bapak Sardi, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kehadiran Babinsa yang selalu peduli dan siap membantu masyarakat.
“Terima kasih kepada Pak Babinsa yang telah membantu mempercepat pembangunan saluran air ini. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus terpelihara di lingkungan kita,” ungkapnya.
Kegiatan gotong royong tersebut berlangsung dengan penuh semangat dan kekompakan, mencerminkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun desa yang lebih bersih, tertata, dan nyaman.*** (Bgn)
Polda Kalteng Gelar Tes CAT Psikologi Alih Golongan Bintara ke Perwira
Polda Kalteng Gelar Tes CAT Psikologi Alih Golongan Bintara ke Perwira

Palangka Raya, wartapenasatu.com – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Kapolda Kalteng), Irjen Pol Iwan Kurniawan, bersama Tim Biro Jianstra SSDM Mabes Polri meninjau pelaksanaan Tes Computer Assisted Test (CAT) psikologi bagi personel alih golongan dari Bintara (Ba) ke Perwira (Pa), Selasa (7/10/2025).
Kegiatan yang diikuti sebanyak 162 peserta dari jajaran Polda Kalteng itu, berlangsung di SMK Negeri 1 Palangka Raya.Turut hadir dalam kegiatan itu Wakapolda, Karo SDM, Dirintelkam selaku Ketua Tim Tes Psikologi dan Mental, serta Kabag Psikologi Ro SDM.

Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, menjelaskan bahwa tes ini terdiri atas tiga bagian, yakni tes kecerdasan, tes kepribadian, dan tes sikap kerja.
Ketiga komponen ini menjadi dasar dalam menilai kesiapan dan kelayakan peserta untuk menempati jabatan perwira di lingkungan kepolisian.
“Tes ini dilakukan untuk mengukur kemampuan dan karakter calon perwira, agar ke depan mereka dapat menjalankan tanggung jawab yang lebih besar dengan baik,” ujar Erlan mewakili Kapolda Kalteng, Irjen Pol Iwan Kurniawan.

Ia menambahkan, dalam pelaksanaan tes CAT ini Polda Kalteng menjunjung tinggi prinsip keterbukaan. Setiap peserta dapat langsung melihat hasil tes setelah menyelesaikannya, sehingga tidak ada ruang bagi kecurigaan atau manipulasi data hasil ujian.
“Transparansi ini merupakan bentuk komitmen kami untuk menciptakan sistem seleksi yang objektif, jujur, dan akuntabel,” tutup Erlan.
Kapolresta Palangka Raya Hadiri Pelantikan Pengurus PBVSI Provinsi Kalteng
Kapolresta Palangka Raya Hadiri Pelantikan Pengurus PBVSI Provinsi Kalteng

Palangka Raya, wartapenasatu.com – Dalam upaya mendukung kemajuan olahraga di Kalimantan Tengah, khususnya cabang olahraga bola voli, Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. menghadiri kegiatan Pelantikan Pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Provinsi Kalimantan Tengah yang digelar di Graha Bhayangkara, Mapolda Kalteng, Jalan Tjilik Riwut Km 1, Kota Palangka Raya.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat Forkopimda, perwakilan KONI, dan pengurus PBVSI kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah. Acara pelantikan berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat sportivitas.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pelantikan tersebut serta berharap PBVSI Kalteng dapat terus membina dan melahirkan atlet voli berprestasi.
“Kami sangat mendukung setiap langkah pembinaan olahraga, termasuk cabang voli ini.
Semoga PBVSI Kalteng dapat membawa semangat baru dan berkontribusi positif dalam memajukan olahraga daerah,” ucap Kapolresta, Selasa (7/10/2025).
Lebih lanjut, Kapolresta menegaskan bahwa melalui kegiatan olahraga, terutama voli yang digemari masyarakat, dapat terjalin sinergitas dan semangat kebersamaan antara aparat keamanan dengan masyarakat.
Kegiatan pelantikan berjalan aman, tertib, dan penuh kekeluargaan, diakhiri dengan sesi foto bersama antara Kapolresta Palangka Raya dan jajaran pengurus PBVSI Provinsi Kalimantan Tengah.
32 Anggotanya Naik Pangkat, Dandenpom V/1 Madiun Beri Pesan Menohok
WARTAPENASATUJATIM | Madiun – Sebanyak 32 personel Denpom V/1 Madiun mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi. Kepada mereka, Dandenpom Letkol CPM Juni S. Kurniawan memberikan pesan menohok.
“Kenaikan pangkat dan jabatan ini adalah amanah yang harus kita pertanggungjawabkan nanti di kemudian hari,” kata Juni dalam sambutannya pada acara syukuran kenaikan pangkat di Madenpom V/1 Madiun, Jl. Mayjen Panjaitan, Banjarejo, Kec. Taman, Kota Madiun, Selasa (7/10/2025).
Lebih dari itu, Juni mengingatkan, bahwa kenaikan pangkat yang diperoleh akan membawa konsekuensi dan tanggung jawab yang lebih dari waktu sebelumnya.
Oleh karena itu, ia berpesan untuk senantiasa meningkatkan kemampuan diri dan berbuat yang terbaik dalam menjalankan tugas.
“Semakin tinggi pangkat yang disandang, maka semakin tinggi pula tanggung jawab yang harus diemban oleh anggota tersebut,” sebutnya.
“Untuk itu, bagi anggota yang sudah naik pangkat harus bisa lebih meningkatkan kemampuan diri dan belajar supaya lebih mampu dengan pangkat baru yang disandangnya. Termasuk juga dalam bersikap, bertindak, maupun bekerja untuk kejayaan Polisi Militer Angkatan Darat,” lanjutnya.
Ia pun menyampaikan bahwa kenaikan pangkat yang didapat oleh anggotanya merupakan buah dari prestasi kerja dan loyalitas yang telah ditunjukkan selama ini.
“Saya tegaskan bahwa kenaikan pangkat ini bukan hadiah. Ini adalah hasil dari prestasi kerja dan loyalitas,” ujarnya.
Di ujung sambutannya, Pamen TNI AD itu juga mengajak anggotanya untuk mampu membawa satuan Denpom V/1 Madiun lebih baik dan maju lagi ke depannya.
Dalam acara syukuran kenaikan pangkat itu juga dilakukan aksi sosial dalam bentuk pemberian santunan dan bingkisan kepada anak-anak Panti Asuhan Putra-Putra Pahlawan ABRI Madiun. (Bgn)